Selasa, 28 Juni 2016

4 Langkah Memilih Busana Tepat Untuk Muslimah Yang Mau Berwisata


Lebaran  hampir tiba, biasanya akan disertai dengan liburan yang panjang. Menjelang liburan panjang, pasti para hijabers sudah memiliki rencana untuk berwisata mengunjungi tempat-tempat yang menarik dan indah. Sebelum hendak pergi berwisata, sebaiknya hijabers mulai mempersiapkan segala sesuatu kebutuhan dari sekarang. Kebutuhan yang paling penting untuk berlibur adalah busana. Semua kebutuhan busana muslim untuk berlibur bisa Anda cari di MatahariMall.com. Toko online ini menyediakan koleksi busana muslimah yang cocok digunakan untuk berwisata. MatahariMall memang mengerti, unggul dan selalu menjadi solusi tepat untuk dunia fashion.

Kita semua tentu menghindari yang namanya saltum alias salah kostum. Supaya Hijabers tidak salah kostum saat berwisata, ada beberapa langkah yang perlu diperhatikan saat packing busana yang harus dibawa agar penampilan tetap nyaman, fresh, makin cantik, dan fashionable


Yuk ikuti 4 langkah memilih busana yang tepat untuk muslimah yang mau berlibur berikut ini.

1. Pilih Baju dan hijab dengan warna dasar
Siapkan baju dan kerudung dengan pilihan warna-warna dasar atau basic seperti hitam dan biru dongker. Baju dan kerudung dengan warna-warna itu mudah untuk dipadu padankan dengan busana muslim yang kamu kenakan.
Tetap berhijab walau liburan di pantai
2. Bawa hijab dengan model yang simple
Pilih hijab dengan model simple dan praktis digunakan seperti model bergo yang berbahan lucy. Model dan bahan ini sangat nyaman dikenakan dan mudah menyerap keringat. Selain itu hijab bergo berbahan lucy ini juga mudah digulung tanpa khawatir kusut atau lucek. 

3. Lebih baik pilih bahan yang tidak mudah kusut
Jangan lupa mengenakan baju yang tidak mudah kusut dan nyaman. Anda bisa memilih tunik atau blouse berbahan knitting. Jangan ketinggalan juga membawa banyak ciput dan inner dengan berbagai warna yang beda agar mudah di mix and match dengan hijab dengan warna basic tadi.

4. Sesuaikan dengan tempat dan cuaca
Kalau hijabers hendak berwisata mengunjungi pantai atau tempat-tempat wisata dengan iklim cuacanya yang panas. Anda bisa mengenakan tunik dengan lengan panjang yang bisa menyerap keringat dengan baik. Sehingga anda tidak akan merasa kegerahan meski berada dibawah terik matahari. Pilihlah warna yang muda karena warna-warna tersebut bisa memantulkan panas cahaya sehingga kulit pun tidak akan menghitam.


Beda halnya jika hijabers hendak mengunjungi pegunungan dengan cuaca yang dingin. Kamu bisa menggunakan bergo panjang dan menggunakan selendang yang bisa berfungsi sebagai syal yang bisa menghangatkan tubuh. 

9 komentar:

  1. Aku paling suka bawa jilbab langsung warna coklat muda. Jilbab ifu sering aku tabrakin sama baju2 sembarang warna, sampe dibilangin, nggak ada jilbab lain apa? Lah kadung nyaman je...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, Mbak. Kalau kadung nyaman emang suka dipakai ya. Saya suka warna hitam. Bisa ditabrakin warna apa aja :D

      Hapus
  2. emang penting banget tuh yang simple jd mudah gerak

    BalasHapus
  3. Kalo hijab batik dah punya kah? :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Beloooom. Pengiiiiiin. Ih, belum pernah kebagian :p

      Hapus
  4. Makasih tipsnya mbak. Ga terlalu suka juga sama jilbab yang permukaan kainnya mudah kusut.

    BalasHapus

Terima kasih sudah memberikan komentar di blog saya. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menyaring komentar spam ^_^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...